Berita For4D – Tawuran terjadi di kolong fly over Pasar Rebo, Ciracas, Jakarta Timur, Minggu (28/1/2024) dini hari sekitar pukul 04.30 WIB. Kasi Humas Polres Metro Jakarta Timur AKP Lina mengatakan, tawuran di Ciracas itu memakan korban.
“Korban berinisial DS mengalami luka pada bagian tangan. Saat ini dalam perawatan di rumah sakit,” tutur dia di Polres Metro Jakarta Timur, Senin (29/1/2024).
Tawuran di flyover Pasar Rebo itu melibatkan puluhan remaja. Akibat peristiwa itu, tangan DS putus terkena sabetan senjata tajam. Saat ini, polisi telah menangkap dua terduga pelaku. Jajaran Satreskrim Polres Metro Jakarta Timur sedang mendalami motif tawuran itu.
“Sementara ini, telah diamankan dua pelaku. Motif (dan peristiwa tawuran) dalam penyelidikan Satreskrim,” terang Lina.
Sebelumnya, beredar dua video yang menunjukkan aksi tawuran di bawah Flyover Pasar Rebo, tepatnya dari arah Cijantung ke Pasar Induk Kramatjati. Video pertama menunjukkan aksi tawuran antara puluhan remaja yang membawa senjata tajam (sajam) berupa celurit. Sementara itu, video kedua menunjukkan sebuah tangan yang sudah putus dan tergeletak di jalanan. Belum diketahui pasti siapa saja pihak yang terlibat, serta motif terjadinya tawuran. Jenis sajam yang digunakan untuk melukai DS juga masih diselidiki.
+ There are no comments
Add yours